Halaman

follower : pengikut : melui

Rabu, 26 Juni 2013

Konsep Kehidupan




Hidup adalah proses yang dilakukan oleh makhluk hidup yang mengalami perkembangan, sintesa serta perkembangan. Perbedaan makhluk hidup dan tak hidup. Ciri-ciri makhluk hidup diantaranya :

  • Melakukan gerak yang aktif maupun pasif
  • Melakukan pertumbuhan/perkembangan
  • Mengadakan proses metabolisma dan sintesa
  • Melakukan perkembang-biakkan (reproduksi)
  • Melakukan respon terhadap rangsang, baik datangnya dari luar maupun dari dalam.

Ciri-ciri fisiologi makhluk hidup

Nutrisi
Makhluk hidup memerlukan makan sebagian dari zat makanan yang diperoleh berguna untuk penyusunan tubuh dan sebagian lain untuk diubah menjadi energi.

Transportasi
Zat-zat nutrisi perlu diedarkan oleh suatu sistem ke seluruh bagian tubuh mahkluk hidup. Oleh karena itu oleh mahkluk hidup bersel tungga maupun bersel banyak terjadi proses pengangkutan dan peredaran zat-zat ini.

Respirasi
Sebagian dari nutrisi adalah zat-zat organis yang ditimbun dalam protoplama. Zat-zat  ini merupakan sumber energi bagi makhluk hidup. Energi itu timbul karena proses respirasi.

Ekskresi
Respirasi di samping  menghasilkan energi juga menghasilkan sampah. Zat-zat ini merupakan racun bagi makhluk hidup oleh karena itu perlu dikeluarkan perlu dikeluarkan dari dalam makhluk hidup. Pengeluaran itu disebut ekskresi.

Sintesis
Energi yang dihasilkan oleh proses respirasi diantaranya dipergunakan untuk menyusun zat-zat baru pembentuk protoplasma. Ini memungkinkan mahkluk hidup untuk tumbuh dan berkembang.

Pertumbuhan dan perkembangan
Makhuk hidup memperlihatkan pertumbuhan dan perkembangan. Pertumbuhan adalah suatu proses bertambahnya jumlah sel maupun volume sel yang bersifat ireversibel. Perkembangan adalah hal-hal yang berpengaruh menuju kedewasaan.

Regulasi
Di dalam tubuh makhluk hidup terdapat beberapa sistem yang mengatur keserasian proses-proses yang berlangsung di dalam tubuh.

Reproduksi
Walaupun organisma dilengkapi dengan kemampuan seperti yang di atas, namun tidak dapat terhindar dari bahaya kepunahan, masa makhluk hidup  hidup terbatas. Untuk mengatasi bahaya lain makhluk hidup berusaha memertahankan jenisnya dengan cara berkembang-biak atau reproduksi.

0 komentar:

Posting Komentar