Halaman

follower : pengikut : melui

Rabu, 13 Maret 2013

Bagaimana Air Mematikan Api?


Ada tiga syarat agar terjadi pembakaran; ada gas oksigen, bahan yang dibakar dan cukup panas (energi) untuk menjaga kelangsungan proses pembakaran itu. Jika salah satu syarat tersebut tidak ada, tidak akan terjadi proses pembakaran. Pada saat berlangsung pembakaran, api akan padam jika disiram air. Guyuran air mengenai bahan yang sedang terbakar, langsung berubah menjadi uap air. Hal itu terjadi karena suhu bahan yang sedang terbakar lebih tinggi daripada titik didih air. Perubahan air menjadi uap tersebut menyerap panas (energi). Panas itu diambil dari bahan yang sedang terbakar. Jika air yang mengenai bahan yang sedang terbakar cukup banyak, panas yang diserapnya juga banyak. Dengan kata lain, bahan yang sedang terbakar kehilangan cukup banyak panas sehingga suhunya turun sampai di bawah titik reaksi pembakaran. Jika hal itu terjadi, nyala api padam.

0 komentar:

Posting Komentar